Hari Kesadaran Nasional, Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan Tekankan Pentingnya Pengabdian Dan Tanggung Jawab

Hari Kesadaran Nasional, Babinsa Koramil 0602-20/Pamarayan Tekankan Pentingnya Pengabdian Dan Tanggung Jawab

Serang – Dalam rangka memperkuat rasa nasionalisme dan kedisiplinan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-20/Pamarayan Kodim 0602/Serang, Sersan Dua (Serda) Naya, menghadiri Upacara Hari Kesadaran Nasional, bertempat di Lapangan Kantor Kecamatan Bandung Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Senin (17/02/2025). 

Usai kegiatan, Serda Naya menyampaikan bahwa peringatan Hari Kesadaran Nasional, memiliki makna penting dalam membangkitkan semangat kerja, dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas masing-masing. 

“Upacara ini bukan sekadar seremonial, tetapi momentum untuk mengingatkan kita semua, agar selalu bekerja dengan penuh tanggung jawab, disiplin, dan dedikasi tinggi. Dalam melayani masyarakat, juga menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, ” ujar Serda Naya.  

Ia juga menambahkan bahwa TNI, khususnya Babinsa, selalu siap bersinergi dengan unsur pemerintahan dan masyarakat. Dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di wilayah. 

“Sebagai Babinsa, kami memiliki tugas untuk terus mendukung dan berkontribusi, dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, termasuk dalam membangun kesadaran kolektif. Tentang pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab bersama, ” lanjutnya.  

Lanjutnya, dengan semangat Hari Kesadaran Nasional, seluruh elemen bangsa diharapkan semakin solid. Dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan kesejahteraan bersama.

Upacara yang rutin dilaksanakan ini, merupakan wujud penghormatan terhadap nilai-nilai kebangsaan. Menjadi pengingat bagi setiap aparatur negara serta masyarakat, untuk terus meningkatkan kualitas pengabdian, kepada bangsa dan negara, " ungkapnya.

A. Nopriyadi

A. Nopriyadi

Artikel Sebelumnya

Dukung Pendidikan Keagamaan, Babinsa Koramil...

Artikel Berikutnya

Purna Tugas, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah...

Berita terkait

Rekomendasi berita

PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
LIVE STREAMING 24 JAM KOMPASTV
Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
Nagari TV, TVnya Nagari!
Danlanud HND Pimpin Sidang Pantukhirda Tamtama PK TNI AU Gelombang I/A-89 Tahun 2025

Tags